Kamis, 29 Juni 2023

Siapakah Kita

Siapakah Kita

Seberapa jauh kita telah melangkah dalam hidup kita atau berapa banyak pencapaian-pencapaian yang telah kita capai, kira kita selalu perlu untuk sadar dan mengingat Betapa asal-usul kita tadinya bukan siapa-siapa dan bukan apa-apa. Terlebih lagi kalau kita mengingat betapa sedikit yang kita miliki di masa lalu dan kita harus terus berjuang untuk menjadi siapa dan seperti apa kita dimasa kini. 

Jika kita mengingat asal-usul kita dengan rendah hati, jika kita mengingat siapa diri kita dengan penuh kerendahan hati, Maka kiranya akan menumbuhkan hati yang rendah hati juga sikap yang rendah hati juga. Pola pikir yang rendah hati bahwa tanpa berkat Tuhan kita tidak akan menjadi apa-apa. Maka akan membuat kita sadar bahwa berkat apapun yang telah kita terima dari Tuhan karunia apapun yang telah kita rasakan dari Tuhan Seharusnya juga dibagikan kepada mereka yang mungkin tidak seberuntung dengan kita dan juga Kiranya yang paling membutuhkan dari pada kita. 

Tuhan tidak pernah mengambil kembali karunia karunia dan berkat berkatnya yang sudah diberikan kepada orang-orang pilihannya. Bahkan Allah tidak pernah mencabut pilihannya itu. Kita diingatkan bahwa segala sesuatu adalah anugerah dari Tuhan, sehingga jika tanpa restu dari Tuhan itu sendiri tanpa kehendak dari Tuhan itu sendiri sesungguhnya kita tidak bisa mencapai apa-apa apalagi. Oleh karena itu dengan apa yang kita miliki sekira kita tetap harus mewartakan kasih Allah. 

"Karena Barangsiapa meninggikan diri akan direndahkan dan barangsiapa merendahkan diri akan ditinggikan (Qui autem se exaltaverit humiliabitur et qui se humiliat exaltabitur)"



Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Bhavana Bramanty

Bhavana Bramanty Sebuah imajinasi yaa... suatu hal yang tak asing bagi kita semua. Setiap orang mungki pernah atau bahkan sering dalam berim...