Kamis, 11 Agustus 2022

Sahabat Itu Apa ???

Sahabat !!!!????
Apa sih sahabat ???

Mungkin kita sering mendengar kata sahabat, namun kita sulit memahaminya, atau mungkin salah dalam mengartikannya. Nah disini akan dibahas terkait apa itu sahabat, bahasan ini sesuai dengan pengalaman penulis dan lingkungan sekitar penulis.

Sahabat adalah mereka yang tahu ketika kamu bersedih atau terluka, bahkan jika kamu menyembunyikan semua di balik sebuah senyuman. Sahabat selalu ada untukmu ketika kamu punya masalah. Bahkan terkadang memberi saran yang koyol hanya tuk lihat kamu tertawa.

seorang sahabat akan selalu ada untuk kita dan mempunyai ikatan emosi dan batin yang kuat pada diri kita, sahabat adalah mereka yg selalu ada di sisimu bukan hanya pada saat kau berjaya, namun juga pada saat kau tak berdaya. Sahabat tak hanya bersama saat suka pun duka, tetapi sahabat harus mampu mengatasi setiap masalah bersama.

Dalam hidup, kamu tak hanya harus temukan mereka yg mampu menyenangkan hatimu, tapi juga mereka yang tak biarkan hatimu terluka. Meskipun terkadang berselisih pandangan tentang suatu hal, itu semua adalah suatu proses yang harus kita jalani agar jalinan persahabatan itu akan semakin erat.

Di Zaman sekarang memang susah mencari seorang yang benar-benar bisa kita jadikan seorang sahabat yang dapat kita percaya, akan tetapi yakinlah jika kita berbuat baik dan memberikan loyalitas yang tinggi pada seseorang maka orang tersebut juga akan memberikan hal yang sama.

Maka jagalah hubungan kita dengannya jangan sampai kita kehilangan sahabat yang telah lama kita kenal dan akhirnya kita akan merasakan penyesalan yang dalam.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Bhavana Bramanty

Bhavana Bramanty Sebuah imajinasi yaa... suatu hal yang tak asing bagi kita semua. Setiap orang mungki pernah atau bahkan sering dalam berim...