Kamis, 25 Agustus 2022

Jangan Takut

KETAKUTAN

apasih ketakutan itu ???
Ketakutan adalah suatu tanggapan emosi terhadap ancaman. Takut adalah suatu mekanisme pertahanan hidup dasar yang terjadi sebagai respons terhadap suatu stimulus tertentu, seperti rasa sakit atau ancaman bahaya.

Ketakutan 
Semua pasti pernah mengalaminya entah itu takut kehilangan, takut akan ditinggalkan atau takut akan sesuatu buruk yang pernah terjadi dalam dirinya. Ketakutan ini dapat diminimalisir dengan berbagai cara dan berbagai pola pikir. Karena apa yang anda miliki saat ini dan apa yang anda jaga ini semuanya gak akan abadi, semua itu ialah titipan dari Tuhan kepada kita, karena kita pantas untuk menjaganya dan merawatnya.

Maksimalkanlah Relasimu Janganlah Merasa Takut Akan Diambil, Ditinggalkan, atau KEHILANGAN AKAN DIRINYA

Sebab Tuhan akan memberikan jalan terbaik untuk mu dan dirinya agar tetap bersama tanpa merasakan ketakutan yang berlebihan, namun anda terkadang tak menyadarinya.

Jangan takut!!!!

Kamis, 18 Agustus 2022

4 Keteladanan Hidup Umat Katolik

KETELADANAN
Apasih keteladanan itu ????
Keteladanan adalah sesuatu yang baik, yang mencangkup perbuatan, sifat, dan perkataan yang patut untuk ditiru atau dicontoh oleh orang lain.

Dominus vo bis cum (Tuhan BersamaMu)
Ketika terjadi pengangkatan, semisal seseorang itu diangkat, maka sudah jelas dan pasti bahwa orang itu memang layak untuk menerimanya dan layak untuk dipilih. 

Ketika kita sudah diangkat, maka kita harus menjaga hal ini agar tetap stabil. Banyak orang disana ketika sudah diangkat mereka melupakan sosok Tuhan. Bukan hanya melupakan saja  namun kerap meninggalkannya dan menjauh dari Tuhan.

Dengan iman yang kokoh dan kuat dan dalam nama Tuhan Yesus, kita mampu dan kita bisa untuk mendapatkan kebahagiaan surgawi dengan seperti itu kita mendekatkan diri untuk menyusul keteladanan Tuhan Yesus dan Bunda Maria.

Apa saja keteladanan itu ???
Keteladanan itu ada 4 (empat) berikut ini adalah keteladan yang mungkin bisa menjadi acuan dalam berkehidupan bagi kalian 

1.  Kepasrahan Kepada Kehendak Allah (viat voluntas tuo secundum verbumtum) dengan kepasrahannya maka terjadilah kehendakmu sebagaimana engkau bersabda. Sebab sabdamu adalah jalan kebenaran.

2. Kerendahan Hati : sikap kerendahan hati ini mampu menginspirasi agar kita mau menjadi pelayan Tuhan yang mengedepankan prinsip Aku Ini Hamba Tuhan Terjadilah Padaku Menurut KehendakMu.

3. Laksanakan Kata Tuhan KepadaMu : janganlah melanggar apa yang diperintah Tuhan, karena setiap apa yang diperintah Tuhan akan berdampak baik bagi dirimu, jadilah pribadi yang mampu melayani sesama dan mengasihi sesama, serta jangan menjadi pribadi yang hanya mau untuk dilayani tanpa melayani.

4. Kesetiaan : Kesetiaan umumnya dipahami sebagai pengabdian dan kepatuhan kepada suatu hal dan tujuan tertentu. Seseorang yang mampu setia pada dirinya sendiri ia akan mudah setia pada orang lain dan mudah juga setia kepada Tuhan yang dikasihinya. Karena kesetiaan itu biasanya berasal dari perasaan yang ada dalam diri kita.

Dalam kesetiaan kerapkali kita menemukan berbagai hal yang kurang berkenan pada diri kita atau orang yang juga setia pada kita, hal - hal ini biasanya memicu perbuatan Dosa (culpa) perbuatan dosa ini biasa timbul dari rasa iri hati, rasa kurang percaya diri, dan sikap egoisme yang tinggi dari salah satu pihak.

Bagaimana mengurangi perbuatan dosa (culpa) ini ???
Sangat gampang dan mudah mengurangi perbuatan dosa (culpa) dengan cara kita harus selalu bersyukur dan bertekun pada Tuhan dalam segala hal, membiaskan diri untuk selalu berdoa sebelum memulai aktivitas. Oremus (marilah berdoa) agar kita semua mampu menjalani kehidupan ini dengan meneladani kehidupan dari Allah sang pencipta. 

      

Kamis, 11 Agustus 2022

Sahabat Itu Apa ???

Sahabat !!!!????
Apa sih sahabat ???

Mungkin kita sering mendengar kata sahabat, namun kita sulit memahaminya, atau mungkin salah dalam mengartikannya. Nah disini akan dibahas terkait apa itu sahabat, bahasan ini sesuai dengan pengalaman penulis dan lingkungan sekitar penulis.

Sahabat adalah mereka yang tahu ketika kamu bersedih atau terluka, bahkan jika kamu menyembunyikan semua di balik sebuah senyuman. Sahabat selalu ada untukmu ketika kamu punya masalah. Bahkan terkadang memberi saran yang koyol hanya tuk lihat kamu tertawa.

seorang sahabat akan selalu ada untuk kita dan mempunyai ikatan emosi dan batin yang kuat pada diri kita, sahabat adalah mereka yg selalu ada di sisimu bukan hanya pada saat kau berjaya, namun juga pada saat kau tak berdaya. Sahabat tak hanya bersama saat suka pun duka, tetapi sahabat harus mampu mengatasi setiap masalah bersama.

Dalam hidup, kamu tak hanya harus temukan mereka yg mampu menyenangkan hatimu, tapi juga mereka yang tak biarkan hatimu terluka. Meskipun terkadang berselisih pandangan tentang suatu hal, itu semua adalah suatu proses yang harus kita jalani agar jalinan persahabatan itu akan semakin erat.

Di Zaman sekarang memang susah mencari seorang yang benar-benar bisa kita jadikan seorang sahabat yang dapat kita percaya, akan tetapi yakinlah jika kita berbuat baik dan memberikan loyalitas yang tinggi pada seseorang maka orang tersebut juga akan memberikan hal yang sama.

Maka jagalah hubungan kita dengannya jangan sampai kita kehilangan sahabat yang telah lama kita kenal dan akhirnya kita akan merasakan penyesalan yang dalam.

Kamis, 04 Agustus 2022

Belajar Dari Kompetitor

KEHIDUPAN
Setiap kehidupan tak semuanya selalu berjalan dengan apa yang kita inginkan "tak berjalan dengan mulus". 
Kerap kali kita menjumpai berbagai macam kompetitor yang ingin menjadi seperti diri kita, selain kompetitor kita juga sering menemukan perbedaan cara berfikir terhadap satu dengan yang lainnya meski terkadang sama namun tak seutuhnya sama.
Dalam hal ini, saya mengajak kalian untuk berani menemui kompetitor, dan menjadikannya itu motivasi untuk hidup agar lebih baik, dengan kehadiran ia kompetitor kita seharusnya tidak menghindarkan ia melainkan menjaga keadaan kita dan belajar banyak dari kompetitor itu tentang kekurangan apa yang kita miliki dan sikap apa yang kurang di sukai. 
Saat kompetitor belum hadir sejatinya dirinyalah yang menjadi primadona, namun setelah hadirnya kompetitor maka fokus akan primadona itu menurun dan berpaling ke kompetitor
Dalam hal ini saya mengajak pembaca agar jangan mudah menyerah dengan persaingan karena fase ini lah yang bisa mendorong serta memotivasi anda untuk berkembang dan maju baik itu dari dorongan dari masa lalu yang membawa anda kedepan atau dari masa yang akan datang yang menarik anda ke depan 

Karena apa ???
karena kita lahir untuk hidup dan kita hidup untuk berkarya  "quia nati sumus vivere et vivimus laborare"


Bhavana Bramanty

Bhavana Bramanty Sebuah imajinasi yaa... suatu hal yang tak asing bagi kita semua. Setiap orang mungki pernah atau bahkan sering dalam berim...